GUNUNGKIDUL—Gunungkidul memiliki potensi objek wisata yang luar
biasa. Namun, sejumlah objek wisata dinilai belum tergarap dengan baik
dan belum membuka lapangan pekerjaan secara luas.
Salah satu objek wisata itu adalah Gua Gremeng yang terletak di Dusun
Belimbing, Desa Umbulrejo, Kecamatan Ponjong. Gua itu dapat digunakan
untuk objek wisata susur gua, namun belum ramai dikunjungi wisatawan
karena minimnya infrastruktur dan promosi.
Pengelola Gua Gremeng, Baryono mengatakan belum tergarapnya secara
maksimal objek wisata itu karena pengetahuan pengelolaan wisata gua
masih minim. “Perhatian pemerintah juga belum banyak,” katanya kepada Harian Jogja beberapa waktu lalu.
Anggaran kerap kali menjadi kendala bagi warga yang hendak mengelola
objek wisata, apalagi objek wisata minat khusus, semisal susur gua
vertikal. Pengelola perlu modal untuk membeli peralatan-peralatan susur
gua.
Gunungkidul memiliki kekayaan berupa puluhan gua yang tersebar di
sejumlah kecamatan. Gua yang telah populer sebagai tempat wisata antara
lain Gua Ngingrong dan Lembah Karst Mulo (Wonosari), Jlamprong, Jomblang
dan Grubug (Semanu), Gua Seropan (perbatasan Semanu-Ponjong), dan Gua
Pindul (Karangmojo).
Selain gua, Gunungkidul juga punya potensi objek wisata pantai.
Jumlahnya mencapai sekitar 50 pantai. Tentu saja semuanya belum
tergarap, katakanlah seperti Pantai Timang atau Pantai Jogan yang
terletak di Desa Purwodadi, Kecamatan Tepus.
Pantai itu belum sepopuler Pantai Pulang Syawal (Indrayanti), Baron, Kukup atau Krakal.
Infrastruktur seperti jalan raya ke dua pantai itu juga belum sebagus infrastruktur ke pantai lainnya.
Salah seorang pengelola objek wisata Desa Jelok, Kecamatan Patuk,
Aminuddin Azis, mengatakan untuk mengembangkan potensi-potensi yang ada,
pendanaan daerah bisa difokuskan salah satunya ke sektor ini.
Menurutnya, perlu ada upaya untuk pengemasan paket wisata di
Gunungkidul. Artinya, dalam sehari, wisatawan tidak hanya berkunjung ke
Gua Pindul atau Gua Kalisuci saja. “Tapi juga ke pantai atau tempat
wisata lain,” kata Azis
Tidak ada komentar:
Posting Komentar